Jumat, 30 Mei 2008

Panggung Sandiwara

“Dunia ini panggung sandiwara…….Ada peran wajar dan ada peran berpura-pura…….” Lagu itu sering kita dengar di era 90-an. Ketika sang aktor menaiki panggung yang megah, dia akan memainkan perannya dengan cantik. Dia akan berakting untuk menghibur para penonton yang melihatnya. Tak peduli hati sang aktor tersebut sedang senang atau sedih, riang ataupun berduka. Dia akan murung jika perannya sebagai pemurung. Dia akan riang jika perannya sebagai periang. Dia akan marah, menangis dan tertawa jika skenario menginginkannya. Pemeran yang sukses adalah pemeran yang tidak hanya bisa membuat penonton berfikir “I Know What You Feel” tapi “I Feel What You Feel”. Tapi tidaklah menyedihkan bila yang dirasakan penonton itu hanyalah akting belaka? Prinsipnya “yang penting penonton senang dan terhibur oleh aktingku”. Lalu, apakah semua penonton akan senang dengan aktingnya? Jawabannya TIDAK! Terkadang ada penonton yang ingin merasakan peran wajar dari sang aktor. Peran yang dijiwai dengan hati terdalam. Apakah yang dilakukan aktor tersebut salah? TIDAK juga. Karena itu adalah pekerjaan yang telah melekat pada dirinya dan sulit untuk diubah. Hanya waktu yang bisa mengubah semua.

Logo Baru Semangat Baru

Kami memiliki logo baru...Kami memiliki semangat baru...Kami memiliki keyakinan baru...Kami memiliki pandangan baru. Semangat baru untuk terus maju. Keyakinan baru untuk mencapai mimpi, pandangan baru untuk melaksanakan strategi. High Motivated & Visioner Community. M2VP milik kita bersama.

Senin, 26 Mei 2008

Penggalan Lirik Demi Lirik

Walaupun kita masih muda
Janganlah kita hanyut dalam arus dunia
Hawa nafsu yang kehausan
Harus direlakan dengan ketabahan

Deras arus dunia menghanyutkan yang terleka
Indah fatamorgana melalaikan menipu daya
Dikejar dicintai bak bayangan tak bertepi
Siapapun kan tergoda, melemahkan jiwa

Dikala hati kita terlena
Lunglai terbangun selepas mimpi dunia
Menerpa hati yang lena
Tanpa iman dalam hati, kita kan dikuasai
Syaitan nafsu dalam diri musuh yang tersembunyi


Ya Allah dunia menipu kami
Indahnya paling mata, nikmatnya sesaat
Terjebak kami dalam pesona

Langkah remajaku ditusuk sembilu
Kembara dewasaku diamuk nafsu

Nafsu bagaikan fatamorgana dan bayang-bayang
Indahnya di mata namun tiada
Alangkah susahnya mendidik nafsu
YANG TAK BISA MELIHAT KEBENARAN

Jangan diulang kesilapan lama
Bersama kita pastikannya
Karena orang beriman tidak melakukan
Kesilapan berulang kali


Lupakanlah kelalaian masa lalu
Bangkitlah untuk taat pada-Nya
Untuk tegak melangkahi masa lalu

Sabtu, 24 Mei 2008

Qamariah = Bulan Purnama

Tau nggak, Komariah itu kan artinya Bulan Purnama. Mmmm... bulan purnama ada di langit yang sangat kusuka.

Rembulan Di Langit Hatiku

(Seismic)

Rembulan di langit hatiku
Menyalalah engkau selalu
Temani kemana meski kupergi

Mencari tempat kita tuju

Kan ku jaga nyalamu selalu
Pelita perjalananku

Kan ku jaga nyalamu selalu
Rembulan di langit hatiku

Rembulan di langit hatiku
Teguhlah engkau pandu aku
Ingatkanlahku bila tersalah

Menempuh tempat kita tuju

Doakanlahku di shalat malammu
Pelita perjalananku
Doakanlahku di shalat malammu
Rembulan di langit hatiku

Jumat, 23 Mei 2008

I LIKE THE SKY...

Diantara semua ciptaan-Nya
Bumi, Air, Udara
Tanah, Laut, Langit
Mana yang paling kusuka?
Jawabannya adalah Yang Terakhir
Langit........

Di bawah sanalah kita hidup
Di bawah sanalah kita bernaung
Di bawah sanalah kita bersama
Di bawah sanalah kita merasakan suka dan duka

Lihatlah langit itu
Bila kita ingin mengenang suatu moment
Lihatlah langit itu
Bila kita memimpikan pergi ke suatu tempat
Lihatlah langit itu
Bila kita merindukan seseorang
Karena moment, tempat dan seseorang yang kita fikirkan
Berada pada payung yang sama
Yaitu Di bawah langit......

Dimanapun kita berada
Di barat, utara, timur ataupun di selatan
Kita berada di bawahnya
Berada pada 'payung' yang selalu melindungi kita


Bersyukurlah pada-Nya
Karena kita telah diberikan 'fasilitas' yang nyaman
'Fasilitas' yang dapat menyatukan umat manusia
Yang terpisahkan oleh jarak dan waktu






Kamis, 22 Mei 2008

MIMPI BERSAMA

Apakah salah bila kita memiliki sebuah mimpi yang sulit untuk dicapai? Sulit??? Kenapa kita bilang sulit bila kita belum mencoba merealisasikan mimpi tersebut. Kami memiliki sebuah mimpi untuk membangun sebuah organisasi yang dapat menyatukan kami di masa yang akan datang walaupun kami telah menyelesaikan studi. Ya.... mimpi itu adalah membentuk M2VP dan menjadikannya besar. Sulit kah? Kami bersama-sama menyatukan tangan untuk merealisasikan mimpi itu.



Kami adalah kumpulan mahasiswa/i MM Universitas Widyatama yang memiliki rasa kebersamaan yang tinggi dan memiliki tekad yang kuat untuk menggapai sesuatu. Sesuatu yang menurut beberapa orang adalah 'hanya sebuah mimpi, hanya main-main dan hanya sesaat'. Orang-orang itu hanya bisa bicara. Kami akan buktikan bahwa mereka salah. Kami akan melangkah bersama ke depan dan akan mencapai visi yang telah kita buat.



Langkah ini bukan tanpa arah. Langkah ini akan membawa kami pada impian yang sekarang sedang kami bangun. Bersama-sama, dalam suka maupun duka. Bersama dalam sebuah wadah yaitu.....


Mulai saat ini, detik ini kami akan memulainya dengan penuh SEMANGAT, dengan rasa OPTIMIS dengan pikiran POSITIF dan dengan PERCAYA DIRI. Ayo kawan-kawan kita BERJUANG bersama. Ingat... "Perjuangan Itu Artinya Berkorban, Berkorban Itu Artinya Terkorban, Terkorban itu Dampak Dari Pengorbanan, Pengorbanan Itu Bagian Dari Perjuangan"

CHAYO...........!!!




Jumat, 09 Mei 2008

JAWABAN US E-BUSINESS

SOAL 1

Pengetahuan yang paling penting pada perkuliahan ini adala bagaimana kita mengimplementasikan Electronic Buiness. Sejauh ini saya hanya mendapatkan teori dan biasanya teori yang didapatkan akan mudah untuk dilupakan. Dari perkuliaan ini, saya mendapat pengetahuan yang lebih banyak mengenai dunia maya. Seperti pembuatan blog, Google Adwords, Google Trends, Google Analytics dan yang terpenting adalah saya dapat melakukan simulasi mengenai e-commerce atau jua beli di dunia maya yang belum pernah saya ketahui dan lakukan sebelumnya. Sehingga ke depan, ada kemungkinan untuk melakukan operasi jual beli di dunia maya atau mencari informasi mengenai produk yang akan kita beli.

SOAL 2

Electronic Business memiliki peranan yang sangat penting bagi organisasi. Berbagai kemudahan yang diberikan dapat membantu perusahaan di dalam pencapaian tugas organisasi terutama pada bagian pemasaran, promosi dan publikasi perusahaan. Dengan menggunakan teknologi ini, organisasi dapat melakukan operasi bisnis yang TIDAK TERBATAS, baik dalam hal waktu, ruang, sasaran konsumen, dsb. Dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi sekarang ini, maka sudah saatnya persahaan meninggalkan operasi manual dan beralih pada operasi yang brbasis teknologi.

SOAL 3

Ada suatu kelemahan dalam operasi e-business ini, yaitu

  1. Buyer tidak dapat ‘meraba’ produk yang akan dibelinya
  2. Buyer tidak bisa melihat kualitas produk secara langsung
  3. Seller tidak mengetahui secara jelas bagaimana karakteristik pembelinya
  4. Risiko tidak diterimanya pembayaran, ataupun sebaliknya risiko tidak diterimanya produk yang dipesan.
  5. Banyaknya kejahatan bisnis yang dapat dilakukan pada operasi ini.

Melihat berbagai kelemahan tersebut, maka modal terpenting dalam operasi e-business ini adalah kepercayaan antara seller dan buyer. Kemudahan yang diberikan oleh operasi bisnis ini tidak diikuti oleh risiko yang akan diterima oleh pelaku bisnis walaupun berbagai sistem security sudah diterapkan dalam operasi ini. Sehingga kepercayaan sangat penting dalam dalam operasi bisnis ini.

Amazon dan Yahoo memberikan jaminan kepercayaan kepada merchant dengan memberikan security insurance guarantee. Sehingga dalam melakukan transaksi, pihak Amazon dan Yahoo memberikan berbagai asuransi terhadap produk yang akan dibeli oleh buyer. Berbagai risiko kerusakan atau ketidakpusan buyer dapat diminimalisasi dengan adanya jaminan kepercayaan ini.

Amazon dan yahoo memberikan data-data produk yang telah dibeli buyer sebelumnya dan menamoilkan interaksi antar buyer sebelumnya sehingga new buyer dapat mengevaluasi kualitas produk yang akan dibelinya.

SOAL 4

Electorinic Commerce sangat penting dalam e-business karena di dalam e-commerce terdapat berbagai fasilitas yang dapat digunakan dalam e-business terutama di dalam proses penawaran produk, pembayaran dan memfasilitasi untuk mempertemukan buyer dan seller yang tidak bisa bertatap muka. Electronic business tidak akan berjalan lancar tanpa perusahaan melaksanakan e-commerce.

Kehidupan manusia yang semakin hari semakin modern akan menuju ke arah konvergensi sehingga akan muncul layanan dan life style baru yang lebih dinamis. Di lain pihak, trend teknologi NGN menuju IMS (IP Multimedia Subsystem) akan membawa dampak pula terhadap trend jenis layanan yang akan berkembang. Trend layanan tersebut adalah layanan yang berupa konvergensi layanan wireless dan wireline yang bisa saling dikombinasikan satu sama lain dalam waktu yang bersamaan atau simultan.

SOAL 5

ERP menjadi tulang punggung dari operasi e-business karena hal utama yang harus dilakukan perusahan untuk dapat melakukan operasi e-business adalah harus bisa mengintegraskan berbagai fungsi yang ada di dalam perusahaan. Untuk dapat mengintegrasikan berbagai fungsi dalam perusahaan, maka perusahaan harus memiliki sistem ERP yang baik. Apabila perusahaan belum bisa menerapkan ERP, maka perusahaan tersebut akan sulit untuk melakukan operasi e-business.

Di dalam perusahaan saya bekerja, sistem ERP sudah dilaksanakan walaupun fungsi-fungsi di dalam organisasi masih belum terintegrasi dengan baik dan maksimum.